Rekap

Selasa, 25 Agustus 2015

EDARAN PEMBERKASAN PEMBAYARAN TUNJANGAN PROFESI GURU JULI-DESEMBER 2015

Yth. Kepala TK, SD, SMP,SMA dan SMK
di Kabupaten Sleman

Dengan hormat, 
Sehubungan dengan pembayaran tunjangan profesi periode Juli-Desember 2015, kami sampaikan kepada saudara untuk segera mengkoordinasikan pada semua guru bersertifikat pendidik di bawah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan terkait pemberkasan usul pembayaran Tunjangan Profesi Guru (TPG) dengan ketentuan di bawah ini :

  1. Mengisi formulir secara online di situs www.disdik.slemankab.go.id
  2. Mengumpulkan berkas usulan pembayaran TPG secara kolektif satu sekolah pada:
    • Hari/Tanggal : - Jum'at, 11 September 2015 untuk jenjang TK dan SD
            • (khusus TK dikumpulkan melalui IGTKI Kecamatan)
          • Senin, 14 September 2015 untuk SMP, SMA dan SMK
    • Waktu            : Pukul 09.00 - 12.00 WIB
    • Tempat           : Lobby Dinas Dikpora Sleman

Demikian terima kasih




Senin, 24 Agustus 2015

LOMBA KREATIVITAS GURU TK DAN SD

Yth . Kepala UPT Pelayanan Pendidikan kecamatan

     di Kabupaten Sleman

Dengan hormat, dalam rangka pelaksanaan kegiatan salah satu program Dinas Pendidikan , Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman yaitu Lomba Kreativitas guru TK dan SD tahun 2015. Yang akan diselenggarakan pada :

Hari / tanggal              : Selasa, 01 September 2015 ( Jenjang TK )
                                      Selasa dan Rabu, 1 dan 2  September 2015 ( Jenjang SD )
Waktu                         : Pukul 08.00 WIB s.d. selesai
Tempat                       : Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman

Oleh karena itu kami mohon kepada Bapak/Ibu untuk mengirimkan 1 (satu) perwakilan peserta guru TK dan 1 (satu) perwakilan peserta guru SD (laki-laki atau Perempuan) untuk mengikuti masing-masing jenis lomba  sesuai ketentuan lomba (terlampir), data peserta dikirim ke Bidang Pembinaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PPTK), Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman paling lambat pada hari  Jum’at, 28  Agustus 2015.


Demikian, surat kami sampaikan untuk dapat ditindaklanjuti, dan diucapkan terima kasih

Minggu, 23 Agustus 2015

UNDANGAN PENJELASAN STUDI LANJUT BAGI CPNS K2 YANG BELUM LINIER

Kepada Yth :
Kepala Bp/Ibu Guru TK/SD/SMP/SMA/SMK
di Sleman

Mengharap kehadiran Bapak/Ibu/Saudara pada :
Hari, tanggal    : Selasa, 25 Agustus 2015
Waktu             : 12.30 WIB
Tempat           : Ruang Pengawas TK-SD
                        Dinas Dikpora Kabupaten Sleman
Acara              : Penjelasan Studi Lanjut

Daftar peserta bisa diunduh dibawah ini.
1. UNDANGAN RESMI
2. DAFTAR UNDANGAN K2 BELUM LINIER

TERIMAKASIH

WORKSHOP PEMBUATAN MEDIA PEMBELAJARAN

Yth. Kepala SD,SMP,SMA dan SMK
di Kabupaten Sleman

Sehubungan dengan program Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman akan menyelenggarakan Workshop Pembuatan Media Pembelajaran Bagi Guru yang akan dilaksanakan pada:
Tanggal               : Angkatan I, 8 s.d. 10 September 2015 bagi guru SMP, SMA dan SMK
                              Angkatan II, 6 s.d. 8 Oktober 2015 bagi guru TK dan SD
Waktu                  : Pukul 07.30 s.d. 17.15 WIB (tidak menginap)
Tempat                : Ruang Rapat II lantai 3 Dinas Dikpora Kabupaten Sleman
                              Jl Parasamya Beran Tridadi Sleman
Peserta                : 40 orang per angkatan
Kriteria Peserta   : 
1. Guru PNS minimal Golongan III/a atau guru GTY yang sudah bersertifikat pendidik.
  1. Mampu mengoperasikan komputer dan internet.
  2. Berkomitmen tinggi untuk mengembangkan diri dan sanggup mengimplementasikan hasil workshop minimal di tingkat sekolah serta dipandang mampu untuk mengimbaskan kepada guru lain.
  3. Belum pernah mengikuti kegiatan yang sama atau serupa di Dinas Dikpora Sleman
  4. Bersedia untuk mengikuti seluruh rangkaian kegiatan workshop.
Apabila ada salah satu guru di sekolah dinilai telah memenuhi semua kriteria tersebut di atas, silahkan diajukan secara tertulis dengan melampirkan biodata guru dan dikumpulkan pada tanggal 31 Agustus 2015 di bidang PPTK. Pengumuman peserta workshop dapat diunduh pada tanggal 3 September 2015.

Demikian surat kami sampaikan untuk dapat ditindaklanjuti.

Kamis, 20 Agustus 2015

SERTIFIKAT PELATIHAN KURIKULUM 2013

Yth. Kepala SD, SMP, SMA dan SMK
 di Kabupaten Sleman

Dengan hormat, kami sampaikan kepada Bapak/Ibu bahwa Sertifikat pelatihan Kurikulum 2013 yang dilaksanakan tahun 2014 pada saat ini sudah siap, maka segera diambil di Bidang PPTK pada jam kerja.
Demikian terima kasih

Rabu, 19 Agustus 2015

EDARAN MENAMBAH JAM MENGAJAR SEMESTER I TAHUN 2015/2016

Yth. Kepala SD, SMP, SMA, SMK
di Kabupaten Sleman


Berikut kami sampaikan informasi Edaran Penambahan Jam Mengajar Semester I Tahun Pelajaran 2015/2016, maka kami harap saudara mengkoordinasikan bagi guru yang belum memenuhi beban mengajar 24 jam tatap muka perminggu di sekolah pangkal untuk segera mengajukan usul penambahan jam tatap muka di sekolah lain sesuai dengan sertifikat pendidik yang dimiliki.
Adapun persyaratannya yaitu mengisi formulir online di www.disdik.slemankab.go.id dan mengumpulkan 1 berkas usulan sampai dengan tanggal 31 Agustus 2015 melalui Sub bagian Umum (persuratan) lantai 2 yang terdiri dari:
1. Surat permohonan kepada Kepala Dinas diketahui Kepala sekolah pangkal;
2. Surat keterangan melaksanakan tugas dari Kepala Sekolah yang dituju;
3. Fotocopi Sertifikat Pendidik;
4. Fotocopi SK Pembagian tugas dan jadwal mengajar dari sekolah pangkal dilegalisir kepala sekolah pangkal ( tugas mengajar dan jadwal distabilo);
5. Fotocopi SK Pembagian tugas dan jadwal mengajar dari sekolah lain dilegalisir Kepala Sekolah yang dituju ( tugas mengajar dan jadwal distabilo);
6. Rekap jumlah dan daftar peserta didik per-rombel dari sekolah yang dituju;
7. Bagi guru yang menambah jam tatap muka di luar Kabupaten Sleman, maka diwajibkan melampirkan surat rekomendasi/surat keterangan dai Kepala Dinas Pendidikan tempat satuan pendidikan yang dituju.

Demikian atas perhatian diucapkan terima kasih

Selasa, 18 Agustus 2015

PEMBUKAAN REKENING BANK UNTUK PENYALURAN PEMBAYARAN TUNJANGAN PROFESI GURU

Kepada Yth :
Kepala TK dan SMP
di Sleman

Terkait dengan efektifitas dan efisiensi penyaluran tunjangan profesi bagi Guru PNSD jenjang TK dan SMP melalui mekanisme transfers daerah, kami sampaikan bahwa bagi guru yang terdaftar dalam lampiran berikut untuk melakukan aktivasi atau pembukaan rekening baru pada :
Hari        : Kamis dan Jum'at
Tanggal  : 20 dan 21 Agustus 2015
Tempat   : Gedung Serbaguna Denggung Sleman
Informasi selengkapnya dapat diunduh dibawah ini.
TERIMAKASIH

1. EDARAN RESMI
2. JADWAL DAN DAFTAR PESERTA

Senin, 17 Agustus 2015

UNDANGAN KEGIATAN WORKSHOP PEMBINAAN KKG SD

Yth. Kepala SD (Negeri dan Swasta)
di Kabupaten Sleman

Mengharap kehadiran Bapak/Ibu sebagai peserta dalam kegiatan Pembinaan Kelompok Kerja Guru (KKG) SD yang akan dilaksanakan pada:
Hari / tanggal  : Rabu - Kamis, 19-20 Agustus 2015
Pukul               : 07:00  s.d. 17:00 WIB
Tempat            : Ruang Eks SKB (Utara) Beran Tridadi
Acara               : Workshop Pembinaan KKG angkatan I
Demikian atas kehadirannya diucapkan terima kasih


Minggu, 16 Agustus 2015

FORMULIR ONLINE HASIL PKG SUMATIF 2015

Kepada Yth.
1. Pengawas Sekolah Dinas Dikpora
2. Kepala TK, SD, SMP, SMA dan SMK
3. Guru PNS Daerah
4. GTY yang sudah bersertifikat pendidik
    di Lingkungan Dinas Dikpora Kab. Sleman

Sesuai dengan jadwal pengisian formulir online hasil rekap PKG sumatif 2015, yaitu :
  1. Jenjang SD                       :  17 s.d 18 Agustus 2015
  2. Jenjang TK dan SMP        :  19 s.d 20 Agustus 2015
  3. Jenjang SMA dan SMK     :   21 s.d 22 Agustus 2015
dimohon untuk segera melakukan pengisian formulir online sesuai jadwal, pengisian online menjadi tanggung jawab masing-masing guru dan kepala sekolah.

TERIMAKASIH

FORMULIR ONLINE HASIL REKAP PKG SUMATIF 2015
FORMULIR ONLINE HASIL REKAP PK GURU BIMBINGAN KONSELING (BK) SUMATIF 2015

Senin, 10 Agustus 2015

PENGUMPULAN BERKAS SEKOLAH SEMESTER I TAHUN 2015/2016 (JULI - DESEMBER)

Yth. Kepala TK,SD,SMP,SMA dan SMK (Negeri dan Swasta)
Di kabupaten Sleman

Sehubungan dengan pemutakhiran data Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) semester I tahun ajaran 2015/2016 diperlukan laporan dari sekolah. Untuk itu kami sampaikan kepada Saudara untuk melaporkan dengan menyusun Berkas Sekolah dengan langkah sebagai berikut:
1.    Menyusun Berkas Sekolah sesuai ketentuan yang dapat dilihat di disdik.slemankab.go.id.
2.      Mengisi Formulir Data Sekolah secara online pada tangga  12 s.d 18 Agustus 2015.
3.      Mengumpulkan 1 jilid Berkas Sekolah  pada:
a.    TK               : 14 Agustus 2015
b.    SD              : 18 Agustus 2015
c.    SMP           : 19 Agustus 2015
d.    SMA/SMK  : 20 Agustus 2015
-       Waktu          : Pukul 09.00 – 12.00 WIB
-       Tempat       : Hall Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga kabupaten Sleman Lantai I

Demikian informasi kami sampaikan untuk dapat ditindaklanjuti.

KEGIATAN PELATIHAN KETRAMPILAN GURU SMP

Yth. Bpk/Ibu Guru SMP Negeri dan Swasta
di kabupaten Sleman

Mengharap kehadiran Bapak/Ibu pada Kegiatan Pelatihan Ketrampilan yang akan dilaksanakan pada :
Angkatan I
Hari / Tanggal    : Rabu, 12 Agustus 2015
Waktu                : Pukul, 09:00 s.d. 11:30 WIB
Tempat              : Aula SMPN 1 Sleman
Angkatan II
Hari / Tanggal    : Kamis, 13 Agustus 2015
Waktu                : Pukul, 09:00 s.d. 11:30 WIB
Tempat              : Aula SMPN 1 Sleman
Demikian atas perhatian dan kehadiran diucapkan terima kasih

WORKSHOP PEMBINAAN GURU TK

Yth. Kepala Sekolah Taman Kanak-Kanak
Di Kabupaten Sleman

Dengan hormat,
Sehubungan dengan program Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga Kependidikan Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Sleman, akan menyelenggarakan Workshop Pembinaan Guru Taman kanak-Kanak tahun 2015, maka kami Mengharap kehadiran Bapak/Ibu pada:
Hari        : Rabu s.d. Jum'at
Tanggal  : 12 s.d. 14 Agustus 2015
Waktu     : Pukul 07:30 WIB s.d. Selesai
Tempat   : Gedung Pertemuan TWINS
                Jl. Dr. Rajimin Paten Tridadi Sleman
Ketentuan : Peserta membawa dan menyerahkan  surat tugas, biodata peserta , Laptop dan membawa kabel roll/stopkontak
Demikian atas perhatian kami ucapkan terima kasih

Minggu, 09 Agustus 2015

LAPORAN HASIL PENILAIAN KINERJA GURU SUMATIF TAHUN 2015

Kepada Yth.
1. Pengawas Sekolah Dinas Dikpora
2. Kepala TK, SD, SMP, SMA dan SMK
3. Guru PNS Daerah
4. GTY yang sudah bersertifikat pendidik
di Lingkungan Dinas Dikpora Kab. Sleman

Sehubungan dengan Pelaksanaan Penilaian Kinerja Guru Sumatif Tahun 2015, maka kami sampaikan beberapa hal terkait pengumpulan laporan pelaksanaan PK Guru di sekolah. Informasi terkait kegiatan terebut silahkan unduh dibawah ini.

1. EDARAN PKG
2. INSTRUMENT PKG

TERIMAKASIH

LOMBA KARYA TULIS ILMIAH

Kepada Yth,
Kepala TK,SD,SMP,SMA,SMK  Negeri
di Kabupaten Sleman

Dalam rangka peningkatan profesionalisme guru, Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Kabupaten Sleman akan menyelenggarakan Lomba Karya Tulis Ilmiah guru.
Berkait dengan hal tersebut Kami harap informasi ini dapat disampaikan kepada guru di sekolah Saudara. Ketentuan lebih lanjut silahkan unduh dibawah ini.

1. EDARAN RESMI
2. KETENTUAN LOMBA

TERIMKASIH

SEMINAR KARYA TULIS ILMIAH GURU

Kepada Yth,
KepalaTK,SD,SMP,SMA,SMK 
di Sleman

Dalam rangka meningkatkan profesionalisme Guru kami informasikan bahwa, Dinas Pendidikan, Pemuda , dan Olahraga Kabupaten Sleman akan memfasilitasi guru dengan Publikasi Karya Ilmiah Guru dan Pengawas Sekolah pada Forum Ilmiah berupa kegiatan Seminar Karya Tulis Ilmiah Guru. Sebagai acuan pelaksanaan Seminar Karya Tulis Ilmiah Guru, kami sampaikan beberapa hal terkait Pelaksanaan Seminar Karya Tulis Ilmiah Guru yang bisa diunduh dibawah ini.

1. EDARAN RESMI
2. LAMPIRAN KEGIATAN SEMINAR KARYA TULIS ILMIAH

TERIMAKASIH

Senin, 03 Agustus 2015

VERIFIKASI CALON PESERTA TAMBAHAN PLPG TAHUN 2015 (BARU)

Yth. Kepala TK, SD, SMP, SMA dan SMK
Sehubungan dengan adanya calon peserta tambahan PLPG tahun 2015, kami sampaikan bagi Guru GTY/CPNS/PNS yang sudah memenuhi persyaratan peserta PLPG sesuai dalam Buku 1 Pedoman Penetapan Peserta Sertifikasi Pola PLPG Tahun 2015 (Final) salah satunya pada point 2. Guru yang telah mengajar sebelum 30 Desember 2005namun belum terdaftar dalam calon peserta tambahan PLPG tahun 2015 untuk segera melakukan pemberkasan sesuai ketentuan dalam edaran di bawah ini.
Jadwal pengumpulan berkas administrasi untuk verifikasi yaitu pada:
Hari/ tanggal : Rabu dan Kamis, 5 dan 6 Agustus 2015
Waktu           : pukul 09.00 - 15.00 WIB
Tempat         : Bidang PPTK Dinas Dikpora Sleman
Demikian informasi kami sampaikan untuk dapat ditindaklanjuti. Terima kasih.

NB : Untuk nomor berkas dikosongi

UNDANGAN SAMPLING KONFIRMASI PENYALURAN CARRY OVER TPG TK NON PNS 2014

Kepada Guru TK Non PNS Penerima TPG Tahun 2014 (terlampir)

Sehubungan dengan adanya sampling 200 orang guru sebagai konfirmasi persiapan penyaluran Tunjangan Profesi Guru TK Non PNS Periode Kurang Bayar (Carry Over) Agustus-Desember 2014, mengharap kehadiran Ibu/Bapak untuk hadir sesuai dengan jadwal terlampir dengan membawa dokumen yang diminta.

Terima kasih.